Pontianak – Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) kembali memberikan anugerah Siddhakarya Tahun 2020 kepada enam pelaku usaha di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu (2/12/2020). Penyerahan Siddhakarya (Karya Prima) diserahkan langsung oleh Dirjen Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas (Binalattas) Kemnaker, Budi Hartawan, yang diwakili oleh Kepala Bagian Pelayanan Informasi Publik (PIP) Kemnaker, Subhan.
“Penganugerahan ini memiliki arti sangat besar, terutama mengangkat harkat dan martabat bangsa, khususnya para Pengusaha Kecil, Menengah,dan Besar di Kalimantan Barat,” ujar Subhan seraya meminta agar penerima penghargaan Siddhakarya, terus memiliki komitmen untuk mempertahankan prestasi yang telah diraihnya dan meningkatkannya di tahun-tahun mendatang.